Ads (728x90)


postviews postviews postviews

Dilihat kali


ASAHAN, Realitasnews.com – Bupati Asahan, Taufan Gama Simatupang mengatakan bahwa upaya penyehatan lingkungan permukiman adalah merupakan tanggung jawab bersama Pemerintah  daerah bersama masyarakatnya yang harus bahu membahu untuk membersihkan daerah lingkungannya untuk menghindari penyakit menular seperti Demam Berdarah (DBD) atau penyakit lainnya yang cukup berbahaya.

“Pemerintah bersama mayarakat harus bekerja sama membersihkan lingkungannya sebab lingkungan yang bersaih sangat berpengaruh terhadap kesehatan dan kesejahteraan masyarakat,” kata Bupati Asahan, Taufan Gama Simatupang dalam pidatonya tertulisnya yang dibacakan oleh staf ahli Bidang Pemerintah Hukum dan Politik saat menggelar sosialisasi upaya penyehatan lingkungan permukiman yang dilaksanakan di ruang Aula hotel Marina-Kisaran, Selasa (5/12/2017).
Kegiatan sosialisasi ini digelar oleh Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Perkim)  Kabupaten Asahan dengan tujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat Asahan akan pentingnya kebersihan lingkungan lantaran sangat berpengaruh dengan kesehatan dan kesejahteraan masyarakat.
Bupati Asahan menjelaskan lingkungan yang bersih akan terhindar dari penyakit DBD yang disebabkan nyamuk Aides Aegypti yang mudah berkembangbiak, seperti digot, parit,   bak mandi yang jarang dikuras, botol botol dan ban bekas yang menampung air.
Sementara itu, Kadis Perkim kabupaten Asahan M Azmy Ismail AP MSi menyampaikan bahwa kefiatan sosialisasi ini diikuti sebanyak 85 orang yang berasal dari Ketua TP PKK kabupaten Asahan ditambah 2 orang anggotanya, PKK Asahan sebanyak 5 orang dan dari Dinas Perkim kabupaten Asahan sebanyak 5 orang.
Untuk kegiatan ini, katanya, pihak panitia menghadirkan nara sumber yang berasal dari Dinas Kesehatan Asahan, PKK Asahan, Dinas Perkim Asahan, Dinas PMD Asahan, Dinas Lingkungan Hidup, Dinas KB.
(NES)

Posting Komentar

Disqus