Ads (728x90)


postviews postviews postviews

Dilihat kali



ASAHAN, Realitasnews.com
– Pemkab Asahan melalui Dinas Ketahanan Pangan kabupaten Asahan membagikan bibit cabe sebanyak 35 ribu polybag kepada Masyarakat Desa Urung Pane Kecamatan Setia Janji Kabupaten Asahan, Jumat, (31/5/2019).

Pemberian bibit cabe itu untuk meningkatkan produktifitas masyarakat terutama dalam memanfaatkan pekarangan, selain itu agar pasokan cabe di kabupaten Asahan dapat tercukupi dan tidak perlu memasok dari luar daerah kabupaten Asahan.

Penyerahan bibit cabe itu dilakukan oleh Plt Bupati Asahan, H Surya Bsc yang diwakili oleh Asisten II Ekbang Drs. Jhon Hardi Nasution,Msi.

Turut hadir dalam penyerahan bibit cabe itu, Kepala Dinas Ketahanan Pangan kabupaten Asahan Amir Husin Siregar, Camat Setia Janji dan Kades Urung Pane serta undangan lainnya.

Dalam sambutannya Kepala Dinas Ketahanan Pangan kabupaten Asahan Amir Husin Siregar menjelaskan bahwa tujuan kegiatan ini, agar terpenuhi kebutuhan bahan pangan pokok salah satunya adalah cabe disetiap rumah tangga.

Ia menyebutkan perlu pemanfaatan pekarangan rumah untuk dijadikan sumber pangan pokok sehat dan bergizi, serta terwujudnya halaman rumah yang asri, teratur, indah dan nyaman.
 
Dalam sambutannya yang disampaikan oleh Asisten II Jhon Hardi Nasution, Plt Bupati Asahan, H Surya Bsc mengatakan Pemerintah Pusat, Provinsi dan daerah menganjurkan supaya masyarakat dapat melakukan hal kecil seperti menanam cabe di pekarangan rumah.

“Mari bersama-sama kita kembangkan dan lakukan niat dari kabupaten kita sendiri agar kita bisa menanam tanaman dapur tidak hanya cabe tetapi sayur mayur juga agar kita tidak membeli lagi di warung,”katanya.

Mengakhiri  sambutannya Beliau nenyampaikan harapannya, bersama Dinas Ketahanan Pangan gerakan ini harus diteruskan sampai ketingkat kecamatan dan tingkat desa diseluruh wilayah Kabupaten Asahan.

“Semoga semua ini dapat terencana sesuai target yang diinginkan dan dapat bergerak dengan nyata karena, gerakan ini sangat simpel, mudah dan bermanfaat,” harap Jhon Hardi optimis mengakhiri sambutannya.
(Nes)


Posting Komentar

Disqus